Ini Dia Manfaat Honey Lemon Shot

Ini Dia Manfaat Honey Lemon Shot

Sudah pernahkah Honeymom’s mendengar honey-lemon shot? Sesuai dengan namanya, honey-lemon shot terbuat dari campuran madu dan lemon. Campuran kedua bahan ini dipercaya bisa menjadi booster untuk kekebalan tubuh, menyembuhkan berbagai penyakit, bahkan untuk diet juga lho! 

Cara membuatnya mudah sekali, siapkan:

1 buah lemon (lemon impor lebih diutamakan karena kandungan air lebih banyak)

1 sendok makan madu

Jika untuk konsumsi satu orang, potong ½ lemon kemudian peras, campur dengan 1 sendok makan madu, aduk, lalu langsung diminum. Ada juga yang menambahkan sedikit air hangat, boleh-boleh saja jika dirasa lebih nyaman ya, Honeymom’s.

Konsumsilah honey-lemon shot secara rutin setiap pagi pada saat perut masih kosong, tapi jika Honeymom’s khawatir ada masalah dengan lambung, boleh diminum setelah sarapan ya.

Honey-lemon shot memiliki banyak manfaat, seperti:

  • Detoks alami bagi tubuh karena madu dan lemon membantu mengeluarkan racun dalam tubuh dan memperlancar buang air kecil.
  • Menurunkan berat badan. Selain dapat mengeluarkan racun yang ada dalam lambung, mineral dan vitamin yang terkandung dalam lemon juga membantu hati menghasilkan cairan empedu untuk membantu proses pencernaan makanan.
  • Menyegarkan napas dengan membunuh kuman yang ada di mulut.
  • Mencerahkan kulit. Lemon dan madu membantu mengeluarkan minyak dalam kulit dan mencegah timbulnya jerawat. Hasilnya, kulit akan tampak cerah dan bersinar.
  • Menjaga sistem kekebalan tubuh. Lemon dan madu mengandung antioksidan dan vitamin C yang banyak, sangat bagus untuk tubuh. 

Banyak banget kan manfaatnya? Yuk, Honeymom’s silakan dicoba ya konsumsi honey-lemon shot setiap pagi dan rasakan perubahan positif pada tubuh. Madunya pilih Madurasa yang tersedia dalam beragam pilihan: Madurasa Murni, Madurasa Original, Madurasa Premium, Madurasa Kurma, dan Madurasa Jeruk Nipis.


News And Events Terkait